Tanah Grogot - Bertempat di Gedung Sadurangas Pemkab Tana Paser pada
tanggal 8 Agustus 2012 telah diadakan Rapat Koordinasi (Rakor) Operasi Ketupat
2012 menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1432 H yang di pimpin langsung
oleh Kapolres Kab. Tana Paser AKBP Ismahjuddin SIK MSi yang mana dalam rapat
tersebut dihadiri pula oleh Wakapolres dan seluruh Kapolsek, Kasat serta Para
Perwira dikalangan Polres Tana Paser dan beberapa perwakilan instansi
pemerintahan dan swasta antara lain Satpol PP, PT. Jasa Raharja (Persero),
Dinas Pariwisata, PMI, RAPI, Dinas Kesehatan Kota, ORARI, PHBI (Panitia Hari
Besar Islam), Kodim 0904, Dinas Pemadam Kebakaran, Dishubkominfo (Dinas
Perhubungan Informasi dan Komunikasi), BPBD (Badan Penanggulangan Bencana
Daerah), PT. Pertamina (Persero), Perwakilan Pemkab Kab. Paser, dan beberapa
dealer di Kab. Paser yaitu dealer Toyota (Auto 2000), Yamaha, Suzuki dan Honda.
Rapat koordinasi tersebut di gelar dengan tujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada
masyarakat yang akan merayakan Hari Raya Idul Fitri, untuk itu dalam rapat
tersebut Kapolres meminta kepada seluruh peserta rapat agar dapat mengemban
tugas mulia tersebut dengan penuh rasa tangung jawab dan hati yang ikhlas
sehingga semua lapisan masyarakatpun dapat merasakan efek dari kegiatan yang
rutin yang selalu dilakukan setiap tahunnya itu. Adapun dari hasil rapat
tersebut telah ditetapkan dua titik yang akan di jadikan sebagai lokasi posko
bersama yaitu simpang empat Terminal Kuaro di Kec. Kuaro serta di daerah Gunung
Rambutan Kec. Batu Sopang yang merupakan poros jalur Kaltim - Kalsel. Sesuai dengan tugas
pokoknya yaitu memberikan santunan kepada korban kecelakaan lalu lintas tahun
inipun Jasa Raharja yang dalam rapat tersebut di hadiri oleh M. Nur Ifansyah
selaku Penjab Tanah Grogot dan di dampingi oleh Elly Noor Alfiansyah sebagai
PA. Samsat Long Ikis akan berupaya untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi
masyarakat yang tertimpa musibah kecelakaan lalu lintas.
Rakor Operasi Ketupat 2012 Kab. Tana Paser
Posted on
Selasa, 14 Agustus 2012

This entry was posted in
Jasa Raharja
.
Bookmark the permalink.