
Pertemuan diawali penandatanganan Commitment BUMN Marketeers
Club Kalimantan Timur ” Saya Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas” , dilanjutkan
dengan Penyematan Pin Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas, dan penyerahan
Kaos Pelopor Keselamatan oleh Wadir Lantas Polda Kaltim kepada perwakilan
peserta Marketeers Club. Widaryatmo mengajak seluruh peserta
menjadi pelopor keselamatan ber lalu lintas.
Tema yang diangkat dalam pertemuan ini ” Jasa Raharja
Asuransinya Masyarakat Indonesia ” dengan pembicara Kepala Cabang Kalimantan
Timur, I Ketut Suadnya, acara dipandu Dirut PT. Balikpapan Televisi (BTV),
Sugito, yang membuat suasana diskusi menjadi sangat menarik, dalam paparanya I
ketut Suadnya, menjelaskan secara detil tugas pokok yang diemban Jasa
Raharja sesuai dengan amanah UU. No. 33 dan 34 Tahun 1964.
Lebih lanjut I Ketut Suadnya menjelaskan dari seluruh klaim yang
dibayarkan paling banyak adalah korban kecelakan sepeda motor yang rata-rata
usia produktif, hal inilah yang mendorong Jasa Raharja terus melakukan
sosialisasi untuk membantu menekan angka kecelakaan terutama di kalangan
generasi muda.*(Humas Kaltim/Leo)*