Komitmen Bersama Insan Jasa Rahaja Cabang Kaltim Dalam Implementasi ” Prime Services


Kukar - Upaya Cabang Kalimantan Timur untuk meningkatkan pelayanan melalui Konsep “Prime Services” dengan cara seluruh insan Cabang Kaltim menyatukan komitmen untuk memberikan yang terbaik kepada masyarakat , tidak hanya diperkotaan demikian juga di daerah terpencil, salah satunya adalah pembayaran santunan meninggal dunia kepada salah seorang ahliwaris korban Zulaeha yang meninggal dunia akibat ditabrak mobil sedan  yang tidak diketahui indetitasnya ( tabrak lari).
Kecelakaan yang menimpa Zulena (8 Thn) yang pada saat itu sedang menyeberang jalan ditabrak sebuah mobil warna merah jenis sedan yang nopolnya tidak diketahui.
Pembayaran santunan yang dilakukan di kediaman ahli waris korban dilakukan oleh Petugas Samsat Samboja Muhammad Irfan di Desa Sungai Merdeka Kecamatan Samboja Kabupaten Kutai Kartanegara. Empati yang tulus dilakukan oleh Petugas dengan cara mendatangi kediaman  ahli waris dan membantu mengurus kelengkapan administrasi dari Laporan Polisi, Pengisian Formulir di rumah sakit RSUD Samboja,dan pembukaan rekening AW. di BRI.
Pembayaran santunan  dikediaman ahli waris korban itu hanya berselang tiga hari setelah peristiwa kecelakaan lalu lintas, dan tentunya terlebih dahulu disurvey tentang kebenaran kejadian kecelakaan. *(Humas JR Kaltim/Leo)*.

This entry was posted in . Bookmark the permalink.