Survey Ahli Waris ke Wilayah Perbatasan RI-Malaysia

Nunukan - Siapa tak kenal Sebatik? Pulau Sebatik adalah pulau yang mempunyai luas 247 km ini diduduki oleh dua negara, yaitu Indonesia dan Malaysia. Wilayah yang berada di Ujung Kalimantan Timur ini berbatasan langsung dengan Malaysia yang termasuk dalam wilayah administrasi Kabupaten Nunukan. Dalam dua tahun terakhir, Sebatik seolah menjadi selebriti karena isu-isu hangat khususnya terkait strategis wilayah perbatasan yang selalu mengemuka, antara lain isu pergeseran patok-patok perbatasan dan pemakaian uang ringgit di perbatasan.

Jumat lalu, Jasa Raharja Madiun menerima berkas klaim atas nama Iluk Rustin Kusuma Dewi (34) yang mengalami musibah kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Ngawi-Gendingan-Ngrambe Km 29-30 Desa Walikukun Kabupaten Ngawi Jawa Timur. Setelah dilakukan penelitian atas identitasnya, korban telah menikah dan memiliki ahli waris yang berdomisili di Pulau Sebatik. Berkas santunan pun segera diproses dan dilimpahkan ke Jasa Raharja Tarakan (23/11).
Suami korban atas nama Anton adalah anggota Koramil yang bertugas menyelenggarakan Pembinaan Teritorial untuk menyiapkan wilayah pertahanan di Darat dan menjaga keamanan wilayah NKRI dan berdomisili di Jl.Sultan Hasanuddin Rt.2 Kec.Sebatik Utara Kabupaten Nunukan.
Dengan Semangat PRIME Services (Proaktif Ramah Ikhlas Mudah dan Empati), Penanggung Jawab Jasa Raharja di Nunukan Erry Hanindya segera berangkat melakukan survey keabsahan ahli waris. Senin, (26/11) santunan Jasa Raharja telah diterima ahli waris dalam waktu satu hari. Tampak dalam gambar, di belakang petugas Jasa Raharja terlihat jelas adalah Malaysia, sedangkan dibagian depan adalah Indonesia.
Ahli waris sangat puas atas pelayanan yang diberikan Jasa Raharja yang melayani dengan tulus dan baik. Dengan rasa haru seraya mengucapkan terimakasih “Semoga Jasa Raharja semakin maju dan semakin terasa keberadaannya di tengah-tengah masyarakat, semoga menjadi contoh bagi instansi lain untuk melakukan pelayanan terbaik”.
Jasa Raharja siap melayani masyarakat walau ke ujung perbatasan negara. Karena Jasa Raharja adalah Asuransinya Masyarakat Indonesia. *(Humas JR Kaltim/af)*.

This entry was posted in . Bookmark the permalink.