Pendidikan dan Pelatihan Awak Kendaraan Angkutan Umum di Kalimantan Timur

Balikpapan - Bertempat di Jade Metting Room Lantai 6 Aston Balikpapan (23/5), JR Kaltim adakan Pelatihan Awak Kendaraan Angkutan Umum, bekerjasama anatara JR Kaltim dengan Direktorat Lalu Lintas Polda Kaltim, Dinas Perhubungan Propinsi Kaltim dan DPD Organda Kaltim, yang diikuti oleh 35 peserta yang terdiri dari Angkutan Kota, Taxi, Pariwisata, Bus Sekolah dan Perusahaan Otobis Antar Kota Dalam Propinsi di Wilayah Samarinda dan Balikpapan.
Acara Pembukaan Pendidikan dan Pelatihan dihadiri oleh Direktur Lalu Lintas Polda Kaltim, Komisaris Besar Pol. Rudy Sumardiyanto,SH,M.Si, Sekjen Organda Pusat, Ardiansyah, Kepala Dinas Perhubungan, Suseno, Ketua DPP Organda Kalimantan Timur, H. Ambo Dalle, Kepala UPT Dispenda Balikpapan, dan Para Pengusaha Angkutan Penumpang Umum.
Dalam Laporanya Ketua Panitia, Widianto, melaporkan maksud dan tujuan kegiatan pelatihan awak kendaraan angkutan umum  bagi pengguna moda transportasi dan pengguna jalan lainnya. Disela-sela acara pelatihan, seluruh peserta menandatangani  Comitment  Pelopor Keselamatan Berlalu lintas, serta penyematan Pin Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas oleh Direktur Lalu Lintas Polda Kaltim, dilanjutkan dengan penyematan tanda peserta oleh Sekjen Organda Pusat, Ardiansyah.
Kepala Cabang Kaltim, I Ketut Suadnya, menyampaikan pada saat acara  pembukaan kepada semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini, kami sampaikan rasa terima kasih dan penghargaan tak terhingga, semoga acara ini dapat memberikan nilai manfaat dan meningkatkan kesadaran kepada seluruh individu bahwa faktor keselamatan dan keamanan berlalu lintas adalah skala prioritas yang menjadi tanggung jawab semua elemen masyarakat untuk ditumbuh kembangkan dan edukasi bagi pembentukan sikap dan prilaku standar bagi pengguna moda transportasi. *(Humas JR Kaltim/Leo)*.

This entry was posted in . Bookmark the permalink.